3 jenis lensa kacamata part 1

Untitled design (15)

 

Selain frame komponen terpenting lainnya dalam membeli kacamata adalah memilih jenis lensa yang akan dipasang pada frame tersebut. Maka dari itu selain mengetahui jenis frame yang cocok untuk kalian,hal selanjutnya yang wajib kalian pahami adalah jenis-jenis lensa yang akan kalian gunakan pada frame kalian terutama bahan dari lensa tersebut. 

 

Mari kita bahas jenis-jenis lensa pada kacamata berdasarkan materialnya

 

  • Lensa untuk kegiatan outdoor 

Pada kegiatan outdoor pasti kalian banyak terkena paparan sinar matahari secara langsung,maka lensa yang harus kalian miliki pada frame kacamata kalian adalah lensa dengan fitur UV Protection. UV Protection sendiri ada yang melindungi dari sinar UVA dan UVB maka kalian sangat wajib memastikan lensa kacamata yang kalian miliki melindungi dari UVA dan UVB.  Biasanya tipe lensa berikut berbahan dari Polikarbonat seperti pada kacamata Lite yang dimana lebih ringan dari plastik biasa. Jenis lensa polikarbonat dengan UV protection berikut dapat mereduksi paparan sinar matahari yang masuk ke mata kita dan juga punya kekuatan 10 kali lipat lebih baik dari jenis lensa berbahan dasar plastik. 

 

  • Lensa untuk aktivitas sehari-hari

Berbeda dengan penggunaan outdoor,lensa yang digunakan pada aktivitas sehari-hari haruslah ringan,tipis dan bisa memenuhi kebutuhan seperti koreksi minus ataupun plus. Jenis lensa yang cocok ialah lensa High Index semakin tinggi index dari lensa berikut maka akan semakin mahal dan juga dapat memiliki ketipisan,keringanan dan pengaturan minus dan plus yang lebih beragam. Lensa berikut sangat mudah ditemukan khususnya pada optik-optik dipasaran yang menyediakan berbagai opsi lensa untuk berbagai keperluan dan kebutuhan.

 

  • Lensa untuk kegiatan indoor dan outdoor

 

Apabila kalian hanya ingin memiliki 1 kacamata untuk berbagai kegiatan pastinya harus memiliki tipe lensa yang berbahan dasar khusus. Maka lensa yang dianjurkan untuk tipe berikut ialah jenis lensa photochromic yang umumnya terbuat dari kaca ataupun plastik. Kelebihan lensa ini adalah kemampuannya untuk berubah warna menjadi bening saat situasi gelap dan menjadi gelap saat terkena sinar matahari.  Jenis lensa berikut juga sangat populer dikalangan pegiat olahraga sepeda ataupun lari yang banyak berolahraga pada pagi hari ataupun malam hari. 

 

Demikian adalah bahasan singkat mengenai lensa kacamata bagian 1 yang wajib kalian ketahui sebelum membeli kacamata. Selanjutnya kita akan membahas lensa kacamata berdasarkan fungsinya!

Check dulu yuk produk kacamata Lite di e-commerce kami

Shopee Lite Fitness Indonesia

Tokopedia Lite Fitness Indonesia